Miris! Siswa SMPN 7 Tanjung Medan Terpaksa Belajar di Aula Desa Akibat Rehab Tak Kunjung Selesai

Miris! Siswa SMPN 7 Tanjung Medan Terpaksa Belajar di Aula Desa Akibat Rehab Tak Kunjung Selesai
Lantai dan Jendela SMPN 7 Tanjung Medan

MimbarDesa.com - Pekerjaan rehabilitasi gedung ruang kelas SMPN 7 Tanjung Medan Rokan Hilir tak kunjung selesai dikerjakan meskipun telah melewati batas akhir waktu yang ditetapkan yakni bulan Oktober tahun 2024.

Fenomena ini mengakibatkan siswa terpaksa lebih lama lagi melaksanakan proses belajar mengajar menggunakan aula Desa. 

Dari pantauan MimbarRiau.com dilokasi terlihat masih banyak pekerjaan yang belum terselesaikan, salah satunya lantai dan jendela serta pintu yang belum terpasang. 

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Rohil, Asril Arif ketika dikonfirmasi mengatakan tidak ada kendala yang menyebabkan pekerjaan tak kunjung selesai. 

"Tak ada kendala, hanya tinggal menyelesaikannya saja," ujarnya. Sabtu (18/01/2025). 

Berbeda dengan penyampaian tukang (pekerja), mereka mengeluhkan keterlambatan bahan yang dikirim oleh Dinas. 

"ini pekerjaannya swakelola, tak pakai kontraktor, semua tergantung orang dinas, bahannya pun semua dibeli mereka dari bagan api, sering lambat datangnya, seperti sekarang bahan kosong, makanya rehab berhenti," cetusnya. 

Diketahui tahun 2024 Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Rokan Hilir melaksanakan pekerjaan rehab gedung ruang kelas dan beberapa bangunan lainnya, diantaranya pembangunan UKS, laboratorium, ruang tata usaha, rumah dinas guru dan perpustakaan yang keseluruhan anggarannya mencapai 1,5 Milyar lebih. **

Berita Lainnya

Index