3 Desa di Luwu Diresmikan Jadi Kampung AMIN, Ada 1.500 Wajib Pilih

3 Desa di Luwu Diresmikan Jadi Kampung AMIN, Ada 1.500 Wajib Pilih
Gerbang Masuk Kampung AMIN di Desa Noling, Kabupaten Luwu, Sulsel. Foto: M Riyas/detikSulsel

Luwu - Sebanyak 3 desa di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan (Sulsel) diresmikan menjadi Kampung AMIN. Mayoritas warga di daerah tersebut diklaim mendukung Capres-Cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).

"Ya Alhamdulillah hari ini kami meresmikan Kampung AMIN yang ada di Kabupaten Luwu," ujar Ketua Tim Muslimah Relawan Setia (Melati) AMIN Sabriati Aziz kepada detikSulsel, Sabtu (6/1/2024).

Sabriati mengatakan, Kampung AMIN tersebut mencakup tiga Desa di Kelurahan Noling, Kecamatan Ponrang, Kabupaten Luwu. Ketiga desa tersebut yakni Desa Noling, Desa Loppe, dan Desa Salumakarra.

"Jadi Kampung AMIN ini berada di Desa Noling, Kecamatan Ponrang, selain Desa Noling ada juga Desa lain seperti Desa Loppe dan Desa Salumakarra yang tergabung dalam Kampung AMIN," ungkapnya. (*) 

Dia menjelaskan awalnya Tim Melati AMIN ke wilayah tersebut untuk sosialisasi. Namun ternyata desa yang dikunjungi hampir 90 persen memilih Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.

"Kami sangat bersyukur, beberapa hari lalu kami datang ke sini untuk sosialisasi namun ternyata di kampung ini kalau saya bilang 90 persen memilih Anis Baswedan dan Muhaimin Iskandar, jadi kami tidak kesulitan lagi dan semua sepakat kita jadikan Kampung AMIN," jelasnya.

Sabriati menyebut, di Kampung AMIN yang mencakup 3 desa, ada kurang lebih 1.500 wajib pilih. Dia pun berharap Kampung AMIN bisa menjadi penguat untuk masyarakat yang sudah menentukan pilihan.

"Dari 3 desa yang masuk sebagai Kampung AMIN, total ada sekitar 1.500 yang mempunyai hak suara atau wajib pilih. Tentunya kami berharap Kampung AMIN ini sebagai penguat masyarakat yang memilih Calon Presiden dan Wakil Presiden Nomor Urut 1 agar supaya tidak masuk angin atau kebobolan," bebernya

Sementara itu, salah satu warga di Kampung AMIN, Supriani mengungkapkan alasan memilih Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Dia berharap daerahnya yang mayoritas petani tidak lagi kesulitan mendapatkan pupuk.

"Saat ini kami petani kesulitan pupuk, harga sembako tinggi, kami pilih AMIN dengan harapan supaya nanti kalau terpilih pupuk untuk petani tidak sulit, tidak pakai KK lagi kalau mau dapat dan harga bisa murah, sembako juga bisa murah, anak-anak bisa dapat beasiswa," ujar Supriani kepada detikSulsel.

Berita Lainnya

Index