PKB Sumut Sebut LSI Cemarkan Nama Baik soal Elektabilitas Anies Baswedan 5 Persen di Sumatera Utara

PKB Sumut Sebut LSI Cemarkan Nama Baik soal Elektabilitas Anies Baswedan 5 Persen di Sumatera Utara
Wakil Ketua DPW PKB Sumut Syaiful Safri dalam acara konsolidasi pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di Medan beberapa waktu lalu.

MEDAN,MimbarDesa.com - Partai Kebangsaan Bangsa mendukung penuh langkah NasDem Sumut yang melayangkan somasi ke Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA terkait hasil survei elektabilitas Anies Baswedan 5 persen di Sumatera Utara.

Wakil Ketua DPW PKB Sumut, Syaiful Safri menyebut, tindakan NasDem sebagai langkah yang bijaksana.

"Langkah Badan Advokasi Hukum (Baju)  Nasdem Sumut melakukan Somasi terhadap Denny JA atas berita survei LSI hanya 5 persen untuk pasangan Anies Baswedan selaku Capres  adalah sikap yang bijaksana," kata Syaiful kepada Tribun-medan, Selasa (10/10/2023).

Syaiful berpendapat, tindakan itu perlu dilakukan mengingat lembaga survei itu dinilai melakukan kesalahan yang dapat merugikan nama calon presiden.

Mantan Pj Bupati Batubara itu bahkan menuding LSI sengaja melakukan survei itu atas sebuah titipan  kepentingan kelompok.

"Karena Survei LSI yang dikemukakan Denny JA itu sama dengan pencemaran nama baik bagi pasangan Amin pada Pemilu 2024 di Sumatera Utara. Pencemaran nama baik itu dilakukan dengan komprensi pers yang telah dibaca banyak orang, padahal hasil Survei itu tanpa alasan yang kuat, terkecuali sebuah titipan berita elektabilitas," kata Syaiful.

Respons NasDem atas survei itu, menurut Syaiful, adalah penegasan survei LSI tak masuk akal dan mengada-ada.

Menurutnya bahwa Anies dan Muhaimin yang diusung oleh Koalisi Perubahan untuk Persatuan bersama NasDem, PKB dan PKS sudah sangat dirindukan oleh masyarakat Sumatera Utara.

"Prakteknya terbalik ya, karena DPW PKB Sumut memiliki data tersendiri jika pasangan kami yakni Amin menang 65 persen di Sumut," kata Syaiful.

Syaiful pun merasa wajar jika banyak survei menunjukkan elektabilitas Anies selalu terbawah dari pasangan lainnya.

Langkah itu lantaran dukungan terhadap Anies terus mengalir. Tak hanya hasil survei, berbagai narasi yang menjatuhkan Anies juga mulai ramai dibagikan sebut Syaiful.

Namun Syaiful tetap yakin pasangan Anies dan Muhaimin menang besar di Sumut.

"Jadi itu hanya untuk mengetahui respon masyarakat Sumut aja terhadap pasangan Amin, kankah masyarakat Sumut percaya. Pencemaran nama baik ini sudah lama, pasangan Amin sudah tidak terbendung, makanya kami mengedepankan atmosfer ini untuk membangun kesejukan," tutup Syaiful. (Chdy)

Berita Lainnya

Index