Datuk Penghulu Tanjung Medan Barat Apresiasi Program MMD Puskesmas Tanjung Medan

Datuk Penghulu Tanjung Medan Barat Apresiasi Program MMD Puskesmas Tanjung Medan
Datuk Penghulu Tanjung Medan Barat Bersama Ketua Bpkep, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Kepala Puskesmas Tanjung Medan

Tanjung Medan Barat (mimbardesa) - Program musyawarah masyarakat desa (mmd) yang di taja puskesmas tanjung medan mendapat apresiasi dari Datuk Penghulu Tanjung Medan Barat Salman Paris SPdI, program yang seyogyanya memberikan dampak yang sangat positif itu diharapkan mampu membawa perubahan ke arah yang lebih baik bagi masyarakat kepenghuluan tanjung medan barat.

"kita Berharap dengan adanya MMD ini masyarakat mendapatkan pelayanan puskesmas yang prima karena memang jarak tempuh dari kepenghuluan kita cukup jauh dan kepada masyarakat silahkan mengikuti program ini dengan memeriksakan kesehatan anggota keluarganya masing-masing" kata salman jum'at (17-03-2023).

Kegiatan yang dilaksanakan di kepenghuluan tanjung medan barat ini juga dihadiri oleh Babinkamtibmas, Babinsa, Ketua bpkep, seluruh rt, rw dan kadus.

Berbagai kegiatan yang ditaja puskesmas tanjung medan ini juga dihadiri oleh kepala puskesmas dr agri divonanda, mkm diantaranya : sosialisasi atau penyuluhan beberapa topik tentang kesehatan, rapat Koordinasi dengan lintas sektoral mengenai permasalahan Kesehatan serta validasi data masalah kesehatan masyarakat.

Pengobatan gratis, posbindu (pos pembinaan terpadu) posyandu Lansia (lanjut usia), program Inovasi sihbata (posyandu, Kelas ibu hamil, kelas ibu balita, mobile usg, pembinaan kader posyandu, kader kpm, kader tpk dan kader bkb).

Pemeriksaan / screening penyakit triple elimination yaitu hiv, sifilis dan hepatitis, screening penyakit infeksi menular: tb, kusta, diare, frambusia, malaria, kunjungan rumah penyakit Tidak menular, penyakit jiwa, penyakit kronik, ibu hamil kek, Balita kurang gizi.

Pengendalian lingkungan dalam pencegahan penyakit DBD, malaria , diare, pemberdayaan masyarakat dalam permasalahan kesehatan lingkungan, pembinaan dan pemantauan depot air minum, tanaman obat keluarga dan toko obat/apotik, pemeriksaan kesehatan anak anak sekolah. (sahnan)

Berita Lainnya

Index